Putra Langlang Buana VIII

Tampilkan postingan dengan label SOSIALISASI. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label SOSIALISASI. Tampilkan semua postingan

Rabu, 30 November 2022

*Ketua MPR RI Bamsoet Bersama GERAK BS, PERIKHSA, IMI, Relawan 4 Pilar dan PT Indoprima Bionet Kembali Salurkan Bantuan Kepada Korban Gempa Cianjur*

*Ketua MPR RI Bamsoet Bersama GERAK BS, PERIKHSA, IMI, Relawan 4 Pilar dan PT Indoprima Bionet Kembali Salurkan Bantuan Kepada Korban Gempa Cianjur*

*JAKARTA* - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo bersama Relawan 4 Pilar MPR RI, Gerakan Keadilan Bangun Solidaritas (GERAK BS), Perkumpulan Pemilik Izin Khusus Senjata Api Bela Diri Indonesia (PERIKHSA), Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan PT Indoprima Bionet, menyalurkan berbagai bantuan kemanusiaan kepada saudara sebangsa yang terdampak musibah gempa magnitudo 5,6 di Kabupaten Cianjur. Salah satunya dengan membantu mengevakuasi dan memberikan pengobatan kepada bayi berusia enam bulan, Shafiqa Al Mahyra, yang mengalami hydrocephalus.

"Berkat penanganan Tim Medis GERAK BS, Kamis 1 Desember 2022, ananda Shafiqa Al Mahyra akan dioperasi di RSUD Cimacan. Salah satu dokter yang menangani yakni dr Zainy Hamzah SpBS dari Tim Medis GERAK BS. Seluruh biaya operasi dan pengobatan ditanggung oleh Relawan 4 Pilar MPR RI, GERAK BS, PERIKHSA, IMI dan PT Indoprima Bionet," ujar Bamsoet di Jakarta, Rabu (30/11/22).

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, Relawan 4 Pilar MPR RI, GERAK BS, PERIKHSA dan PT Indoprima Bionet juga telah menyalurkan berbagai bantuan kemanusiaan lainnya. Seperti 16 unit tenda komando, 100 lusin pakaian dalam dan singlet, alas tidur 200 pcs, selimut 400 pcs, selimut tebal 200 pcs, biskuit 2.856 pack, perlengkapan mandi, susu balita 200 pcs, popok bayi 1.000 pack, obat obatan, baju bekas, air minum kemasan 100 dus, serta Indomie 100 dus.

"Relawan 4 Pilar MPR RI bersama GERAK BS juga sudah bertemu Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin di lokasi bencana untuk membantu koordinasi penanganan kesehatan warga terdampak gempa. Berbagai bantuan kemanusiaan masih akan terus disalurkan oleh Relawan 4 Pilar MPR RI bersama GERAK BS dan pihak terkait lainnya, sehingga bisa membantu percepatan penanganan korban yang terdampak musibah gempa," jelas Bamsoet.

Wakil Ketua Umum Pemuda Pancasila dan Kepala Badan Hubungan Penegakan Hukum, Pertahanan dan Keamanan KADIN Indonesia ini menerangkan, BNPB melaporkan per 29 November 2022 total pengungsi berjumlah 108.720 dengan rincian pengungsi laki-laki 52,987 dan pengungsi perempuan 55,733 jiwa, tersebar di 194 titik pengungsian di delapan kecamatan di Kabupaten Cianjur. Sedangkan korban meninggal mencapai 327 jiwa, korban hilang  13 orang, serta korban luka berat yang masih dirawat di RS wilayah Cianjur tersisa 68 orang.

"Saudara sebangsa di Kabupaten Cianjur masih banyak yang membutuhkan bantuan kemanusiaan dari kita semua. Karena itu, kesempatan untuk bergotong royong meringankan beban mereka masih terbuka lebar. Bantuan kemanusiaan bisa disalurkan melalui berbagai cara, baik melalui Relawan 4 Pilar MPR RI bersama GERAK BS, maupun berbagai organisasi sosial lainnya," pungkas Bamsoet. (*)

Jumat, 25 November 2022

*PERIKHSA Berikan Bantuan Melalui GERAK BS Kepada Korban Korban Gempa Cianjur*

*PERIKHSA Berikan Bantuan Melalui GERAK BS Kepada Korban Korban Gempa Cianjur*

JAKARTA - Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Perkumpulan Pemilik Izin Khusus Senjata Api Bela Diri Indonesia (PERIKHSA) Bambang Soesatyo bersama DPP PERIKHSA memberikan donasi Rp 80 juta dari para anggota organisasi tersebut untuk korban gempa di Kabupaten Cianjur. Bantuan diserahkan Bendahara Umum PERIKHSA Steven Djajadiningrat kepada Gerakan Keadilan Bangun Solidaritas (GERAK BS) yang akan kembali menyalurkan langsung bantuan kepada korban gempa Cianjur pada Senin (28/11/22). 

Sebelumnya, GERAK BS telah menyalurkan satu truk bantuan kemanusiaan untuk korban gempa di Kabupaten Cianjur, Rabu (23/11/22). Bantuan berupa perlengkapan mandi, selimut, alas tidur, susu, makanan dan air mineral, popok bayi, tenda pleton, dan pakaian layak pakai.

"Bantuan ini sebagai bentuk semangat gotong royong, jiwa solidaritas dan soliditas kebangsaan dari para anggota PERIKHSA terhadap saudara sebangsa di Kabupaten Cianjur yang mengalami musibah gempa. Duka mereka, duka kita juga," ujar Bamsoet di Jakarta, Jumat (25/11/22).

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, menurut lapotan BNPB, per Kamis (24/11), korban meninggal akibat gempa di Kabupaten Cianjur mencapai 272 orang, korban luka-luka 2.046 orang dan warga mengungsi 62.545 orang. Total rumah rusak 56.311 unit, dengan rincian rusak berat 22.267 unit, rusak sedang 11.836 unit dan rusak ringan 22.208 unit.

"BNPB juga melaporkan, selain bantuan kemanusiaan yang datang dari berbagai kalangan masyarakat, pemerintah juga sudah terjun langsung. Antara lain dengan mengerahkan 6.000 personel gabungan BNPB, BPBD, TNI, Polri, Basarnas, dalam melakukan pencarian korban hilang dan evakuasi warga. Tim Gabungan telah melakukan pendistribusian bantuan peralatan dan logistik pada 15 kecamatan terdampak. Dapur umum, rumah sakit darurat dan tenda-tenda pengungsian juga telah dibangun untuk mendukung pemenuhan kebutuhan dasar warga terdampak," jelas Bamsoet.

Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Kepala Badan Hubungan Penagakan Hukum, Pertahanan dan Keamanan KADIN Indonesia ini menerangkan, Presiden Joko Widodo juga sudah menekankan bahwa rehabilitasi bagi rumah-rumah yang mengalami kerusakan akan segera dilakukan setelah proses evakuasi dan distribusi bantuan selesai. Ditargetkan mulai pekan depan pembangunan rumah tahan gempa sudah bisa dimulai.

"Presiden Joko Widodo juga menyampaikan masyarakat yang rumahnya mengalami rusak berat akan mendapatkan bantuan 50 juta rupiah, rusak sedang 25 juta rupiah dan rusak ringan sebesar 10 juta rupiah. Walaupun pemerintah sudah turun tangan, namun bantuan dari berbagai kalangan masyarakat masih tetap dibutuhkan. Mengingat kondisi saudara-saudara kita di Kabupaten Cianjur hingga saat ini masih banyak membutuhkan pertolongan," pungkas Bamsoet. (*)

Apel Kesiapan Pengamanan Gerak Jalan Santai dalam rangka Hari Jadi Majalengka ke 533 di Ruko Jatiwangi Square,

Apel Kesiapan Pengamanan Gerak Jalan Santai dalam rangka Hari Jadi Majalengka ke 533 di Ruko Jatiwangi Square, Majalengka Pelaks...