Putra Langlang Buana VIII

Tampilkan postingan dengan label NUSANTARA. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label NUSANTARA. Tampilkan semua postingan

Rabu, 25 Januari 2023

*Cegah Stunting, Presiden Tekankan Pentingnya Kesiapan Lahir Batin sebelum Menikah*

*Cegah Stunting, Presiden Tekankan Pentingnya Kesiapan Lahir Batin sebelum Menikah*

Presiden Joko Widodo menekankan pentingnya kesiapan lahir dan batin sebelum menikah untuk mencegah permasalahan kekerdilan _(stunting)_. Kepala Negara menyampaikan hal tersebut kepada awak media sebagai respons atas tingginya angka pernikahan dini di sejumlah daerah di Indonesia.

"Masalah _stunting_ itu juga masalah mengenai bagaimana kita menyiapkan prahamil, dan saat hamil, penting. Sehingga yang namanya pernikahan itu harus dilihat bahwa mereka yang mau nikah betul-betul siap, siap lahir dan batin," ucap Presiden setelah membuka Rakernas Program Banggakencana dan Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2023, di Auditorium BKKBN, Jakarta, pada Rabu, 25 Januari 2023. 
Presiden menekankan pentingnya menjaga kesehatan prahamil dan saat hamil. Presiden menilai bahwa penyelesaian permasalahan _stunting_ saat anak masih di dalam kandungan akan lebih mudah.

"Jangan sampai mau nikah ada anemia—kurang darah, itu nanti kalau hamil, kalau ini enggak diselesaikan, waktu hamil anaknya menjadi _stunting_, penyelesaian setelah lahir itu lebih sulit, akan lebih mudah diselesaikan pada saat anak masih berada dalam kandungan," tutur Kepala Negara.


Jakarta, 25 Januari 2023
Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden.

Senin, 09 Januari 2023

*Presiden Jokowi Sambut Kunjungan Resmi PM Anwar Ibrahim di Istana Bogor*

*Presiden Jokowi Sambut Kunjungan Resmi PM Anwar Ibrahim di Istana Bogor*

Presiden Joko Widodo menyambut kunjungan resmi Perdana Menteri (PM) Malaysia, Dato’ Seri Anwar bin Ibrahim, di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Senin, 9 Januari 2023. Kunjungan ini merupakan kunjungan resmi pertama PM Anwar Ibrahim sejak dilantik pada 24 November 2022 lalu. 

PM Anwar Ibrahim tiba di Istana Bogor sekitar pukul 10.00 WIB dan langsung disambut oleh Presiden Joko Widodo. Kedatangan Kepala Pemerintahan Malaysia tersebut turut diiringi oleh pasukan Nusantara, pasukan berkuda, dan korps musik Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres). 
Prosesi penyambutan kemudian dilanjutkan dengan upacara penyambutan resmi dengan diperdengarkannya lagu kebangsaan kedua negara dan diiringi dentuman meriam sebanyak 19 kali. Setelah dentuman meriam selesai, kedua pemimpin kemudian melakukan inspeksi pasukan kehormatan. 
Kedua pemimpin selanjutnya memperkenalkan delegasi dari masing-masing negara yang turut hadir mengikuti upacara. Delegasi Indonesia yang hadir yaitu Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Kepala Otorita IKN Bambang Susantono, Duta Besar Indonesia untuk Malaysia Hermono, serta Direktur Jenderal Asia Pasifik dan Afrika Abdul Kadir Jailani. 
Sementara itu, delegasi Malaysia yang hadir yakni Menteri Luar Negeri Malaysia Dato’ Seri Diraja Zambry Abd Kadir, Menteri Perdagangan Internasional dan Industri Malaysia Tengku Zafrul Tengku Abdul Aziz, dan Sekretaris Jenderal Kementerian Luar Negeri Malaysia Dato’ Sri Amran Mohamed Zin. 

Selesai memperkenalkan delegasi masing-masing, Presiden Jokowi kemudian mengajak PM Anwar untuk berfoto bersama dan menandatangani buku tamu di Ruang Teratai, Istana Bogor. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan penanaman Pohon Merawan _(Hopea odorata)_ bersama oleh Presiden Jokowi dan PM Anwar. 

Selepas penanaman pohon, Presiden mengajak PM Anwar mengelilingi Kebun Raya Bogor untuk melihat koleksi pepohonan yang berada di sana. Setelahnya, Presiden Jokowi dan PM Anwar Ibrahim melakukan perbincangan di veranda Istana Bogor.

Usai perbincangan tersebut, kedua pemimpin negara kemudian menuju Ruang Teratai untuk menyaksikan penyerahan _letter of intent_ (LoI) dari pemerintah Malaysia kepada Indonesia dalam partisipasi pembangunan IKN. 

Setelah itu, kedua pemimpin melakukan pernyataan pers bersama. Rangkaian kunjungan resmi diakhiri dengan jamuan santap siang resmi di Ruang Garuda. 


Bogor, 9 Januari 2023
Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden.

Kamis, 05 Januari 2023

*Presiden Jokowi Resmikan SPAM Durolis di Kabupaten Rokan Hilir*

*Presiden Jokowi Resmikan SPAM Durolis di Kabupaten Rokan Hilir*

Presiden Joko Widodo meresmikan sistem penyediaan air minum (SPAM) regional Durolis (Dumai-Rokan Hilir-Bengkalis) pada Kamis, 5 Januari 2023. Dalam sambutannya, Presiden Jokowi menyampaikan bahwa SPAM yang terletak di Kabupaten Rokan Hilir ini nantinya dapat menyuplai air minum dengan kualitas baik ke tiga kabupaten/kota di Riau. 

“Nantinya suplai dari SPAM di Rokan Hilir ini yang akan bisa menyediakan air minum dengan kualitas yang baik bagi 32 ribu rumah tangga di Dumai, di Rokan Hilir, dan di Bengkalis,” ujar Presiden. 

Presiden menjelaskan, SPAM Durolis ini dibangun di atas lahan Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir dengan nilai investasi mencapai Rp396,6 miliar. SPAM yang dibangun pada tahun 2017 ini bermanfaat untuk pemenuhan kebutuhan air minum masyarakat sebanyak 160 ribu jiwa di tiga kabupaten/kota di Provinsi Riau. 
“Uang yang tidak sedikit yang dikeluarkan Kementerian PUPR dan tanahnya disediakan 5 hektare oleh Kabupaten Rokan Hilir,” lanjutnya. 

Meskipun dalam tahap pengembangan pertama kapasitas air SPAM Durolis masih 400 liter per detik dari rencana 1.500 liter per detik, Presiden berharap nantinya SPAM Durolis dapat menyalurkan lebih banyak air minum ke rumah tangga.

“Kita harapkan ini masih memiliki _space_ ruang yang masih banyak yang nanti bisa disalurkan ke lebih banyak lagi air minum ke rumah tangga-rumah tangga yang ada di sini,” imbuhnya. 

Untuk itu, Presiden mendorong agar pengembangan SPAM Durolis dapat terus ditindindaklanjuti dan diselesaikan. Kepala Negara pun berharap adanya SPAM Durolis dapat memenuhi kebutuhan air minum dan menyejahterakan masayarakat.  

“Semoga ini menjadi penyediaan air minum dengan kualitas yang baik bagi Rokan Hilir, Bengkalis, dan Dumai yang akan menyehatkan, menyejahterahkan masyarakat kita,” tandasnya. 

Turut mendampingi Presiden dalam peninjauan ini, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri BUMN Erick Thohir, Gubernur Riau Syamsuar, Ketua DPRD Riau Yulisman, Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong, Bupati Bengkalis Kasmarni, dan Wali Kota Dumai Paisal.


Rokan Hilir, 5 Januari 2023
Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden.

*Presiden Tekankan Pembangunan Infrastruktur harus Ramah Lingkungan*

*Presiden Tekankan Pembangunan Infrastruktur harus Ramah Lingkungan*

Pembangunan infrastruktur di Tanah Air harus tetap memperhatikan kelestarian lingkungan dan menjamin keberlangsungan hidup satwa liar. Demikian disampaikan Presiden Joko Widodo setelah melihat perlintasan gajah di KM 12 ruas tol Pekanbaru-Dumai, pada Kamis, 5 Januari 2023.

“Saya terus mengingatkan mengenai pentingnya juga memperhatikan lingkungan, seperti yang kita bangun Jalan Tol Pekanbaru-Dumai misalnya, ada terowongan untuk lintasan gajah sebanyak enam tempat,” ucap Presiden dalam keterangannya.

Sehingga, lanjut Presiden, pembangunan jalan tol ini tidak mengganggu perlintasan salah satu satwa yang dilindungi yaitu gajah Sumatra. Tidak hanya di Riau, Presiden menuturkan bahwa upaya pelestarian tersebut juga akan dilakukan di tempat lain agar pembangunan infrastruktur tidak mengganggu kelestarian satwa liar.

“Saya kira beberapa tempat memang kita membangun terowongan-terowongan, lintasan untuk hewan-hewan yang dilindungi tersebut,” tutur Presiden.

Dalam kesempatan terpisah, Kepala Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (KSDA) Riau Genman S. Hasibuan juga menambahkan bahwa terowongan gajah ini merupakan langkah adaptasi atas pembangunan ruas jalan tol Pekanbaru-Dumai yang telah membelah habitat gajah di dua kota dan dua kabupaten dengan total populasi gajah sebanyak 76 ekor.

“Sebagai adaptasi dari pembangunan jalan tol ini terhadap keberadaan gajah di lokasi ini, maka kami dari Balai Besar KSDA Riau bekerja sama bersama Hutama Karya untuk membuat terowongan gajah sehingga gajah itu pergerakannya tidak terganggu,” ungkapnya.

Setelah melihat langsung perlintasan gajah tersebut, Presiden dan rombongan kemudian melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Rokan Hilir. 

Turut mendampingi Presiden dalam peninjauan ini, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri BUMN Erick Thohir, Gubernur Riau Syamsuar, dan Ketua DPRD Riau Yulisman. 


Siak, 5 Januari 2023,
Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden. 

Senin, 19 Desember 2022

*Presiden Jokowi Serahkan KUR Klaster dan Salurkan Dana melalui LPDB KUMKM*

*Presiden Jokowi Serahkan KUR Klaster dan Salurkan Dana melalui LPDB KUMKM*

Presiden Joko Widodo menyerahkan kredit usaha rakyat (KUR) klaster dan menyalurkan dana melalui Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (LPDB KUMKM) di Istana Negara, Jakarta, pada Senin, 19 Desember 2022. Pada kesempatan tersebut, Presiden menyerahkan KUR klaster dan menyalurkan dana melalui LPDB KUMKM kepada sejumlah perwakilan penerima yang hadir di Istana Negara. 

Adapun para perwakilan penerima KUR klaster yang hadir sebagai berikut:
1. Chandra Sasminto (Penyalur dari BRI); 
2. Dedi Sopian (Penyalur dari BNI);
3. Winarti (Penyalur dari Bank Mandiri);
4. Atang Kusnadi (Penyalur dari BSI);
5. H. Ibrahim (Penyalur dari BPD DKI); dan 
6. Zaenal Arifin (Penyalur dari BPD Jateng).

Sementara itu, perwakilan penyaluran dana bergulir kepada koperasi melalui LPDB KUMKM, yaitu:
1. Koperasi Al-itifaq (Jawa Barat);
2. Koperasi Radha Krisna (Bali);
3. Koperasi Artha Mitra Abadi Jaya (Jawa Tengah); dan
4. Koperasi Balo’ta (Sulawesi Selatan). 

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi mengaku senang dengan adanya model KUR klaster bagi para pelaku UMKM. Dengan model KUR tersebut, menurut Presiden,  para pelaku usaha mendapatkan keuntungan karena penjamin pembelian atau _offtaker_ jelas. 

“Saya senang tadi ada pondok pesantren sampai dapat sekian miliar untuk urusan holtikultura. Sayurnya dibeli kemudian dijualnya lewat usaha-usaha yang memiliki jaringan yang banyak sehingga jelas _offtaker_-nya jelas, penjamin pembeliannya menjadi jelas,” ujar Presiden. 

Selain itu, bagi para lembaga peminjam seperti bank dan lembaga non bank lainnya mendapat jaminan bahwa KUR yang dipinjamkan dapat kembali karena proses produksi hingga penjualan produk para pelaku usaha juga jelas. 

“Ini juga sama pengrajin berproduksi ada _offtaker,_ ada penjamin pembelinya, kemudian ada _showroom_ untuk menjual barang-barang itu. Artinya dari produksi sampai masuk ke konsumen itu menjadi jelas, sehingga yang meminjamkan uang, bank maupun lembaga nonbank itu juga yakin bahwa uang yang kita pinjamkan itu bisa kembali,” lanjutnya. 

Lebih lanjut, Presiden berharap dengan model KUR klaster tersebut produk hasil UMKM dapat terserap sebanyak-banyaknya dan mendapatkan kepastian di pasaran.

“(Serta) menurunkan risiko kredit pembiayaan usaha dan dari lembaga-lembaga penyalur KUR utamanya bank,” tandasnya. 

Turut hadir dalam acara tersebut yaitu Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Teten Masduki, Menteri Keuangan Sri Mulyani, dan Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa. 


Jakarta, 19 Desember 2022
Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden.

Sabtu, 03 Desember 2022

•Presiden Tiba di Semarang Hadiri Peringatan HUT Ke-77 PGRI•

•Presiden Tiba di Semarang Hadiri Peringatan HUT Ke-77 PGRI•

Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Jawa Tengah pada Sabtu, 3 Desember 2022. Dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Presiden dan rombongan lepas landas sekitar pukul 08.30 WIB menggunakan pesawat kepresidenan Indonesia-1.

Setibanya di Pangkalan Udara Utama Angkatan Darat Ahmad Yani, Kota Semarang, Presiden disambut oleh Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetyono, Kapolda Jateng Irjen Pol. Ahmad Luthfi, Danlanal Semarang Kolonel Mar. Hariyono Masturi, serta Danlanumad Ahmad Yani Letkol Cpn Ihwan Okti Riyadi.

Setelah itu, Presiden menuju Marina Convention Center (MCC) Kota Semarang untuk menghadiri acara Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2022. Presiden juga akan meninjau pameran inovasi pendidikan sekolah-sekolah dan perguruan tinggi PGRI Jawa Tengah.

Turut mendampingi Presiden dalam penerbangan menuju Provinsi Jawa Tengah yaitu Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Sekretaris Militer Presiden Laksda TNI Hersan, dan Komandan Paspampres Marsda TNI Wahyu Hidayat Sudjatmiko.

Semarang, 3 Desember 2022
Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden.

Minggu, 20 November 2022

KONVOI JUANG DAN DRAMA KOLOSAL BERJUDUL MEREBOET BENTENG KEDOENG TJOWEK DI WILAYAH KEC. BULAK SURABAYA.


KONVOI JUANG DAN DRAMA KOLOSAL BERJUDUL MEREBOET BENTENG KEDOENG TJOWEK DI WILAYAH KEC. BULAK SURABAYA.

Minggu, tanggal 20 November 2022 pukul 05.30 s/d 09.50 WIB bertempat di Jembatan Suroboyo dan Benteng Kedung Cowek Kec. Bulak Surabaya, mengadakan kegiatan Konvoi Juang dan Drama Kolosal berjudul Mereboet Benteng Kedoeng Tjowek dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2022 diikuti sekitar 2.300 orang sebagai penanggung jawab Bapak Irvan Widyanto, AMP., S.Sos., MH. (Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setkota Surabaya).

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut

Walikota Surabaya Eri Cahyadi, ST., MT.
Kolonel Inf. Yusan Riawan, SIP. (Dandim 0831/Surabaya Timur)
AKBP Herlina, SIK., MH. (Kasat Binmas Polrestabes Surabaya)
Abdul Ghoni Mukhlas Niam, S.Pd.I. (Anggota Komisi C DPRD Kota Surabaya) Ir. Erna Purnawati (Pj. Sekretaris Daerah Kota Surabaya)
Irvan Widyanto, AMP., S.Sos., MH. (Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setkota Surabaya)
drg. Febria Rachmanita, MA. (Asisten Administrasi Umum Setkota Surabaya)
Dr. Ikhsan, S.Psi., MM. (Inspektur Kota Surabaya)
MT. Ekawati Rahayu, SH., MH. (Kepala Bakesbangpol Kota Surabaya)
Muhamad Fikser, AP., MM. (Kepala Dinas Kominfo Kota Surabaya)
Fauzie Mustaqiem Yos, SE., MM. (Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kota Surabaya)
Dra. Wiwiek Widayati (Kepala Disbudporapar Kota Surabaya)
Agus Hebi Djuniantoro, ST., MT. (Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya)
Anna Fajriatin, AP., MM. (Kepala Dinas Sosial Kota Surabaya)
Drs. Dedik Irianto, MM. (Kepala DPKP Kota Surabaya)
Ir. Hidayat Syah, MT. (Plt. Kepala BPBD Kota Surabaya)
Drs. Arief Boediarto, M.Si. (Kabag. Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setkota Surabaya)
Vykka Anggra Devi Kusuma, S.STP. (Kabag. Umum, Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setkota Surabaya) Rini Indriyani, S.Farm., Apt. (Ketua TP PKK Kota Surabaya)
Bambang Udi Ukoro, SH., M.Si. (Camat Bulak)
Mayor Inf. Hariyanto (Danramil 0831/06 Kenjeran)
Kompol Buanis Yudo Haryono, SH. (Kapolsek Kenjeran)
Para Camat se Kota Surabaya
Para Anggota LVRI Kota Surabaya
Komunitas Motor Jeep Surabaya
Bikers FKPPI Surabaya
Karang Taruna se Kec. Bulak.
Dalam rangkaian kegiatan tersebut di langsungkan/digelar

Pada Pukul 05.30 WIB
Para peserta kegiatan pun berangsur-angsur tiba di lokasi.Pukul 06.00 WIB 

kegiatan dibuka dimulai dengan senam bersama.

Bapak Eri Cahyadi, ST., MT. (Walikota Surabaya) dan Ibu Rini Indriyani, S.Farm., Apt. (Ketua TP PKK Kota Surabaya) beserta rombongan tiba di lokasi pukul 07.35 WIB. 

Bersama sdr Zen selaku ketua panitia initi menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya.

Dalam Kegiatan kali ini diawali dengan senam pagi bersama dan lanjut konvoi juang akan dilaksanakan bersama mobil dan motor menuju Benteng Kedung Cowek Surabaya.
Para pemuda pemudi Kec. Bulak Surabaya yang didukung oleh Bapak Camat, Tomas dan lintas organisasi menyeru agar kegiatan ini dapat diselenggarakan dengan lancar serta kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2022.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menunjukkan kepada masyarakat sebagai edukasi bahwa diwilayah Kec. Bulak terdapat tempat sejarah perjuangan arek-arek Surabaya dalam memperjuangkan kemerdekaan yaitu Benteng Kedung Cowek Surabaya.

Dalam Sambutan Bapak Eri Cahyadi, ST., MT. (Walikota Surabaya) 
Kegiatan ini merupakan contoh bahwa pemuda pemudi Kota Surabaya tidak lupa dengan sejarah mengingat wilayah Surabaya Utara memiliki tempat yang sangat bersejarah dalam perjuangan Kemerdekaan RI.
Pemuda Pemudi Kota Surabaya juga harus ikut serta dalam pembangunan Kota Surabaya dan bekerja sama dengan Pemerintah Kota Surabaya agar kota pahlawan ini menjadi lebih baik seiring berjalannya waktu.

Mengingat Perekonomian di Kota Surabaya khususnya Wilayah Surabaya Utara juga harus tetap diperhatikan dan digerakkan serta perlu diketahui bahwa nantinya di Jembatan Suroboyo akan dilakukan perbaikan serta pada tanggal 22 Desember 2022 akan diadakan 10.000 orang Tari Remo serta peresmian Jembatan Suroboyo Reborn.

Pemberangkatan rombongan Konvoi Juang oleh Bapak Eri Cahyadi, ST., MT. (Walikota Surabaya) menuju Benteng Kedung Cowek Kec. Bulak Surabaya.
Setiba di sana dilanjutkan dngn acara ramah tamah.
Dan penancapan Bendera Merah Putih di Benteng Kedung Cowek Surabaya oleh Paskibra Kota Surabaya.

Selain itu juga acara di iringi dengan pertunjukan live musik,Drama Kolosal berjudul Mereboet Benteng Kedoeng Tjowek.

Seusai drama kolosal selesai, dilanjutkan sesi foto bersama Bapak Eri Cahyadi, ST., MT. (Walikota Surabaya) dan Ibu Rini Indriyani, S.Farm., Apt. (Ketua TP PKK Kota Surabaya)

selama dalam giat tersebut berlangsung dan berjalan dengan aman dan lancar.

kegiatan Konvoi Juang dilaksanakan dalam rangka Memperingati Hari Pahlawan Tahun 2022 dengan rute Jembatan Suroboyo (Start) - Jl. Sukolilo - Jl. Kenjeran - Jl. Kedung Cowek - Benteng Kedung Cowek (Finish).

Drama Kolosal yang berjudul Mereboet Benteng Kedoeng Tjowek dilaksanakan di Benteng Kedung Cowek Kec. Bulak Surabaya dengan peserta dari Pemuda Pemudi Kec. Bulak yang bertujuan untuk mengingat perjuangan Arek-arek Suroboyo dalam memperjuangkan Kemerdekaan RI khususnya di Kota Surabaya.

Demikian UMP.
Next, design#Jenlilino#

Apel Kesiapan Pengamanan Gerak Jalan Santai dalam rangka Hari Jadi Majalengka ke 533 di Ruko Jatiwangi Square,

Apel Kesiapan Pengamanan Gerak Jalan Santai dalam rangka Hari Jadi Majalengka ke 533 di Ruko Jatiwangi Square, Majalengka Pelaks...